Jumat, 12 Maret 2010

SUNGAI DALAM LAUT, Cenote Angelita di Meksiko (Mexico)





Pertama aku denger dari temen sekolahku, Yah percaya gak percaya sih, tapi lebih banyak gak percayanya. Mana bisa sungai ada di dalem lautan yang airnya melanglang buana gitu. Awal aku pikir langsung imajinasi di Spongebob, dan ku pikir IMPOSSIBLE, tappi setelah aku browse ternyata ada beneran di Cenote Angelita di Meksiko (Mexico)

ini beberapa cuplikan cerita yang aku dapet ,


Seperti yang di beritakan Crystalkiss.com, saat Anatoly berada pada kedalaman di bawah dari 30 meter ia dan timnya menemukan air tawar di tengah air laut, namun setelah mereka menyelam lebih dalam lagi, yakni melewati kedalaman 60 meter kondisi berubah dan mereka menemukan air laut lagi .

Kira-kira beberapa meter dari lokasi air tawar itu di temukan gua, kemudian tepat di bawah gua para penyelam menjumpai sungai berserta dedaunan mengapung di kolam air berserta pohonnya

Namun begitu, sungai itu bukanlah seperti yang biasa kita lihat di daratan, namun hanya mirip seperti sungai berserta lapisan air yang warnanya agak kecoklatan

Tapi air yang mempunyai warna agak kecoklatan sebenarnya bukan berasal dari air tawar. Tapi warna kecoklatan tersebut adalah lapisan bagian bawah gas hidrogen sulfida. Gas hidrogen sulfida adalah gas yang biasa di temui dari saluran pembuangan kotoran

Secara keseluruhan, tim penyelam menemukan itu adalah kondisi yang sangat mengejutkan dan menakjubkan untuk dipandang.

“Di kedalaman 60 meter saya menemukan kembali air laut. Saya melihat sebuah sungai, pulau, lengkap dengan daun yang berguguran. Tapi sungai yang kami lihat adalah lapisan dari gas hidrogen sulfida,” kata Anatoly.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ayoo comment :p
makasi :D